Sunday 28 April 2013

Beasiswa Bagi Penulis, Seniman, Peneliti


Dear sahabat maubeasiswa, ternyata beasiswa itu bermaca-macam loh! Kali ini yang akan dibahas adalah beasiswa dari Kemdikbud untuk  siapa saja yang berprofesi sebagai peneliti, penulis, pencipta, seniman, wartawan, olahragawan, atau tokoh. Misalnya kamu yang masih kuliah ini sudah memiliki profesi tersebut, kamu bisa coba mendaftar. Karena intinya beasiswa ini ada untuk mendukung aktivitas yang akan kamu lakukan sesuai dengan profesi itu. Kamu juga bisa sebar informasi ini ke teman-teman atau keluarga kamu yang memiliki profesi itu. Pasti berguna sekali!

Nama beasiswanya adalah P3SWOT. Dikhususkan untuk profesi-profesi itu seperti Peneliti, Penulis, Pencipta, Seniman, Wartawan, Olahragawan dan Tokoh. Beasiswa ini mencakup lingkup nasional dan internasional, dengan tujuan menyiapkan para ahli profesi yang cerdas dan kompetitif sesuai dengan visi pendidikan nasional. Pendaftaran beasiswa ini sudah dibuka sejak 1 Januari 2013 sampai 31 Desember 2013.

Pendaftarannya dilakukan online dengan membuat akun terlebih dahulu. Kemudian, kamu akan melampirkan beberapa dokumen yang diperlukan. Kamu juga akan memilih satu kategori dalam beasiswa tersebut dan mengisi beberapa form, sekitar 10 form. Banyak banget ya? Nah, sebelum submit data yang kamu masukkan, pastikan semua data tersebut sudah ditulis dengan benar karena tidak dapat diubah lagi. Petunjuk selengkapnya ada di halaman ini.


Oh ya, dokumen apa saja sih yang diperlukan? Berikut daftar beberapa dokumen yang perlu dikumpulkan:
  1. Foto
  2. Scan KTP
  3. Proposal
  4. Scan Buku Tabungan (halaman pertama)
  5. Surat Permohonan
  6. Ijazah
  7. Sertifikat Organisasi
  8. Sertifikat Prestasi
  9. Sertifikat Pelatihan
  10. Surat Rekomendasi/ Usulan Beasiswa
Kemudian form apa saja yang perlu diisi nanti? Berikut daftar beberapa form yang akan kamu isi:
  1. Form Keterangan Diri
  2. Form Keterangan Asal Instansi
  3. Form Riwayat Pendidikan
  4. Form Riwayat Organisasi
  5. Form Riwayat Prestasi/ Kejuaraan
  6. Form Pengalaman Kerja
  7. Form Pelatihan Lanjutan/Seminar/Kursus
  8. Form Proposal
  9. Form Rekomendasi
  10. Form Rekening dan Surat Permohonan

Bagi yang berminat, bisa ,mencoba jalur beasiswa ini ^^ Ayo berjuang!



sumber: kampusnews.com

No comments:

Post a Comment